SMAN 2 Tanjungbalai Raih Adiwiyata Mandiri 2015.
para kader pii yang berada di sma 2 telah berhasil meraih adiwiyata mandiri 2015, bimbingan dari kepala sekolah sma negeri 2 kota tanjungbalai Dra Herawati MM yang di PII Tanjungbalai sebagai Perhimpunan Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia Kota tanjungbalai.
Dari 95 sekolah di Indonesia yang menerima penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup yakni Adiwiyata Mandiri 2015, salah satunya adalah SMA Negeri 2 Kota Tanjungbalai. Dan penyerahan Piala Adiwiyata Mandiri tersebut langsung diserahkan oleh Presiden RI Ir Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat, pada hari Jumat (5/6) lalu.
para kader pii yang berada di sma 2 telah berhasil meraih adiwiyata mandiri 2015, bimbingan dari kepala sekolah sma negeri 2 kota tanjungbalai Dra Herawati MM yang di PII Tanjungbalai sebagai Perhimpunan Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia Kota tanjungbalai.
Dari 95 sekolah di Indonesia yang menerima penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup yakni Adiwiyata Mandiri 2015, salah satunya adalah SMA Negeri 2 Kota Tanjungbalai. Dan penyerahan Piala Adiwiyata Mandiri tersebut langsung diserahkan oleh Presiden RI Ir Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat, pada hari Jumat (5/6) lalu.
“Benar, kita termasuk salah satu sekolah diantara 95 sekolah se Indonesia yang berhasil meraih Piala Adiwiyata Mandiri 2015. Dan Piala Adiwiyata Mandiri 2015 tersebut langsung saya terima dari Bapak Presiden RI Ir Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat,” ujar Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Tanjungbalai Dra Herawati MM saat dihubungi melalui sellularnya, Minggu (7/6).
Menurut Herawati, penghargaan Adi Wiyata Mandiri tersebut merupakan penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup untuk sekolah, setelah itu levelnya akan naik ke tingkat Asia. Dan dari Sumatera Utara, imbuhnya, ada sebanyak 8 daerah kabupaten/kota yang berhasil meraih penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup tesebut, termasuk diantaranya SMAN 2 Kota Tanjungbalai.
Pada kesempatan itu, Dra Herawati MM juga menginformasikan, turut hadir dalam penerimaan Piala Adi Wiyata Mandiri tersebut Dra Hj Armaini Jannah (Isteri Walikota), Drs H Abdi Nusa (Sekretaris Daerah) dan Drs Dedy Ansari MM (Kepala Kantor Lingkungan Hidup). Usai acara penyerahan Piala Adiwiyata Mandiri di Isana Bogor, pada malam harinya dilanjutkan dengan acara penyerahan piagam penghargaan dari Menteri Lingkungan Hidup di Balai Kartini, Jakarta.
“Keberhasilan SMAN-2 meraih Adiwiyata Mandiri ini adalah buah dari pembelajaran yang diterapkan dengan berbasis lingkungan penghijauan. Kami sangat bersyukur dengan prestasi ini,” ujar Dra Herawati MM mengakhiri keterangannya.
Drs H Hamlet Sinambela,MPd, Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungbalai yang dihubungi Metro Asahan, mengaku sangat senang dan bangga atas prestasi yang diaih oleh SMAN-2 Kota Tanjungbalai tersebut. Katanya, prestasi tesebut adalah merupakan salah satu kado istimewa di akhir masa jabatannya yang akan memasuki masa pensiun.
“Prestasi tesebut membuktikan bahwa kesadaran lingkungan di kalangan anak-anak didik di Kota Tanjungbalai sudah meningkat”, ujarnya.
